Wednesday, April 2, 2008

Simple & Easy Brownies

Bahan :
200 gr dark cooking chocolate, potong-potong
4 sdm mentega tawar / margarin
110 gr tepung terigu protein sedang
80 gr gula palem
40 gr gula pasir
2 buah telur, kocok lepas

Cara membuat :
1. Panaskan oven hingga 180 °C. Lapisi dasar loyang (20 x 20 x 4 cm) dengan kertas roti. Olesi kertas roti dengan sedikit mentega/margarin. Sisihkan.
2. Lelehkan coklat dan mentega dengan cara ditim. Lakukan diatas api kecil dan jaga agar air tidak mengenai dasar panci. Angkat. Biarkan sampai coklat leleh hangat baru digunakan.
3. Ayak tepung terigu ke dalam mangkuk kocok. Tambahkan coklat leleh, gula palem, gula pasir dan telur. Aduk menggunakan sendok kayu hingga tercampur rata saja. Jangan overmix.
4. Tuang adonan ke dalam loyang. Panggang hingga matang (± 20 menit). Brownies paling enak kalau tidak matang atau underbaked. Panggang dengan waktu minimum untuk brownies yang sangat moist dan waktu yang maksimum untuk brownies yang lebih kokoh.
5. Keluarkan dari dalam oven, taruh di atas rak kawat. Keluarkan brownies dengan membaliknya diatas rak kawat. Balikkan lagi. Potong-potong.

No comments: