Tuesday, July 22, 2008

BINTANG KACANG HIAS ICING

Posted by Mamagaby

Bahan A:
- Tepung terigu Bogasari Kunci Biru atau Roda Biru 175 gram
- Susu bubuk 50 gram
- Vanili bubuk 1/2 sendok teh
Bahan B:
- Mentega 75 gram
- Margarin 35 gram
- Gula halus 100 gram
- Kuning telur 1 butir
Bahan C:
- Selai kacang 50 gram, siap pakai
Hiasan:
- Putih telur 1 butir
- Gula icing 250 gram
- Essens lemon 1/2 sendok teh
- Pewarna makanan biru 2 tetes
- Hiasan trimit bulat secukupnya

Cara Membuat:
1. Ayak bahan A hingga rata, sisihkan.
2. Kocok bahan B hingga mengembang, lalu masukkan bahan A yang telah diayak lalu bahan C, aduk hingga adonan tercampur rata.
3. Gilas adonan setebal 0,5 cm, cetak bentuk bintang atau sesuai selera, dan letakkan di atas loyang datar yang telah dioles margarin. Panggang dalam oven suhu 170°C selama 15 menit, angkat dan dinginkan.
4. Hiasan: Aduk putih telur dengan garpu hingga berbuih, masukkan gula icing dan essen, beri pewarna lalu masukkan dalam kantung semprot.
5. Semprotkan pada kue sesuai selera, hias dengan trimit bulat.
6. Sajikan.

Standar Untuk 500 gram


TIPS:
- Untuk icing, Anda bisa memberi warna lain sesuai selera
- Jika tidak ada trimit bulat bisa diganti dengan trimit bintang dll

No comments: