Bahan :
4 butir telur
200 gr gula pasir
350 gr tepung terigu
1 sdt baking powder
1 sdt soda kue
1/4 sdt kayu manis bubuk
Karamel :
150 gr gula pasir
350 gr air panas
100 gr mentega
100 gr susu kental manis
Cara membuat :
1. Campur dan ayak tepung terigu, baking powder, soda kue dan kayu manis bubuk. Sisihkan.
2. Karamel : masak gula pasir hingga mencair (berwarna kecoklatan) di dalam wajan/panci tebal dengan api sedang. Lalu tuang dengan air panas dan aduk hingga gula larut. Masukkan mentega dan susu kental manis, aduk rata. Angkat dan dinginkan.
3. Kocok telur dan gula pasir hingga tercampur rata dan gula larut, masukkan tepung terigu dan karamel. Aduk hingga adonan tercampur rata.
4. Siapkan cetakan kue kecil-kecil yang sudah diolesi mentega. Tuang adonan ke dalam cetakan hingga penuh. Masukkan ke dalam kukusan yang sudah dipanaskan terlebih dahulu. Kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat.
5. Keluarkan kue dari dalam cetakan, sajikan dengan sedikit taburan tepung gula jika suka.
Thursday, June 19, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment