Monday, June 9, 2008
CHOCOLATE COFEE MOUSE CAKE
Sumber : ine elkaje
Ingredients:
Chocolate sponge cake
5 Kuning telur
2 putih telur
40 gr gula
30 gr terigu
10 gr maizena
15 gr coklat bubuk
65 gr margarine
1/4 sdt baking powder
loyang 20X20X4 cm
Sirup kopi:
1 sdt kopi instant
2 sdm gula pasir
70 gr air
2 sdm rhum
mousse coffee
1 sdt kopi instant campur dengan 1 sdm air panas
75 gr krim kental
100 gr White cooking chocolate, potong2
2 lbr gelatin, rendam air dingin
150 gr krim kental, kocok hingga mengembang
cara:
1. panaskan 75 gr krim kental, masukkan white cooking chocolate, aduk2 hingga coklat meleleh
2. tiriskan gelatin, masukkan dalam campuran coklat, aduk hingga larut.
3. setelah agak dingin, tuang kan dalam kocokan whipped cream, tambahkan larutan kopi instan, aduk rata.
mousse chocolate
75 gr krim kental
100 gr Dark cooking chocolate
2 lbr gelatin
150 gr krim kental, kocok hingga mengembang
Cara:
sama dengan di atas, tanpa larutan kopi instant
Directions:
Sponge cake
1. Kocok gula dan telur hingga mengembang dan mengental
2. campur jadi satu, tepung terigu, maizena, coklat bubuk dan baking powder, ayak
3. masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit sambil di aduk dngan spatula
4. terakhir maksukkan margarine yang sudah di cairkan, aduk rata
5. tuang dalam loyang ukuran 20X20X4 cm yang sudah di alasi kertas roti
6. panggang dalam suhu 200 derajat selama 15 menit
7. belah cake menjadi dua, sisihkan.
Penyelesaian
letakkan selembar sponge cake pada loyang ring (loyang tanpa alas) persegi ukuran 20X20
perciki cake dengan setengah bagian sirup kopi
tuangkan mousse kopi
tutup dengan sponge cake coklat
Perciki cake dengan sisa sirup kopi
tuangkan mousse coklat
Dinginkan dalam lemari es
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment